GALATIA 5:25

Renungan Jumat, 05 Juni 2020

GALATIA 5 : 25

“Jikalau kita hidup oleh Roh, baiklah hidup kita juga dipimpin oleh Roh.”

Saudara-saudari yang terkasih di dalam Tuhan Yesus Kristus..!!

   Apakah ukuran tertinggi kepuasan seseorang? Banyak uang? Punya mobil mewah? Punya anak yang bisa dibanggakan? Sehat selalu? Punya pekerjaan yang baik? Punya jabatan yang tinggi? Punya kekuasaan? Dihormati banyak orang? Apakah ketika seseorang sudah mendapatkan salah satu dari hal tersebut, dia merasa puas? 

   Ketika hal diatas masih menjadi ukuran kepuasaan seseorang, dia akan “diperhamba” keinginan daging agar hal tersebut dapat diwujudkan selagi ia hidup di dunia ini. Bahkan, segala cara “mungkin” akan dilakukan agar kepuasan tersebut tercapai.

   Apakah itu menjadi kehidupan orang Kristen? Sangat dangkal sekali kalau hanya itu yang menjadi “target utama” hidup kita di dunia ini. Itulah yang dikatakan dengan keinginan dunia dan keinginan dunia akan lenyap bersama dengan dunia ini (1 Yoh.2:16-17). Itu bukan hidup dari seorang pengikut Yesus Kristus. 

   Kita sudah dimiliki oleh Kristus melalui pengorbananNya di kayu salib. Yang artinya kita sudah dibebaskan dari segala keinginan dunia karena Tuhan kita sudah mengalahkan dunia. Janganlah kita kembali mengikat diri kepada ketidakkekalan (keinginan dunia) yang membuat kita kembali diperhamba oleh dosa.

   Roh Kudus telah tercurah dalam setiap doa kita yang tulus kepada Yesus Kristus, Raja Sorga. Ya, Dia adalah Raja dan kita adalah anakNya sekaligus pewaris Kerajaan Tuhan dan itu kekal. Janganlah kita membuang waktu untuk tidak mempersiapkan diri sebelum sampai pada kerajaanNya. Tetapi latihlah diri agar kita merasakan kedamaian dan sukacita yang hanya dapat diperoleh dari Tuhan Yesus.

   Marilah sebelum kita memulai aktivitas hari ini, kita meminta tuntunan dan pimpinan Roh Kudus yang akan mengajari dan menyertai kita dalam menjalani hari ini. Sehingga damai sejahtera dan sukacita bersama dengan kita. Amin.

Salam sehat !!

Syalom.

Tuhan Yesus memberkati.

Pdt. Ferdinand Fernando Silaen

Komentar

Postingan populer dari blog ini

KEHIDUPAN DI DALAM JANJI TUHAN (KEJADIAN 9:8-17)

MANISIA NA MAMINISIAHON MANISIA ( 5 MUSA 24 : 17 - 18 )

YOHANES 3:14-21 / JOHANNES 3:14-21